advertisements
advertisements
BANTEN MagzRegional

Realisasi APBD Banten 2023 Naik dari Lima Tahun Terakhir dengan Silpa 4,5%

×

Realisasi APBD Banten 2023 Naik dari Lima Tahun Terakhir dengan Silpa 4,5%

Sebarkan artikel ini
Data dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten. (dok. bantenprov.go.id)

Selama tahun 2023 realisasi belanja Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten sebesar 95,47% atau mengalami kenaikan sebesar 1,17% dari realisasi tahun 2022 berdasarkan data dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Banten.

Adapun Sisa Lebih Anggaran (Silpa) tahun 2023 Pemerintah Provinsi Banten berdasarkan persentase berkisar 4,53%.

Jumlah realisasi APBD tahun 2023 meningkat selama lima tahun terakhir. Pada tahun 2022 realisasi belanja daerah Provinsi Banten diangka 94,20%, tahun 2021 sebesar 93,03%, tahun 2020 berada diangka 92,15% dan tahun 2019 sebesar 89,53%.

Tahun 2019 merupakan tahun dengan realisasi belanja daerah terendah di Provinsi Banten. Bila dihitung rata-rata, realisasi belanja Pemprov Banten selama tahun 2019 sampai tahun 2023 sebesar 92,88%.

Sementara itu, realisasi APBD tahun 2023 dapat dikategorikan menjadi dua, yakni pendapatan dan belanja.

Untuk pendapatan, Provinsi Banten pada tahun 2023 mencapai 95,97%, sedangkan belanja daerah mencapai 95,4%.

Apabila dijelaskan, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Banten terealisasi sebesar Rp8.513,57 miliar atau 95,90% dari target sebesar Rp8.877,57 miliar.

Adapun Pendapatan transfer dengan target Rp3.179,17 miliar terealisasi sebesar Rp3.056,66 miliar atau 96,15% dan lain-lain pendapatan daerah yang sah terealisasi sebesar Rp5,79 miliar dari target sebesar Rp5,79 miliar atau sekitar 100%.

Mengenai uraian realisasi APBD Tahun 2023 untuk kategori belanja operasi memiliki target awal sebesar Rp7.170,17 miliar dan dapat terealisasi sebesar Rp6.756,08 miliar atau 94,22%.

Belanja modal targetnya Rp1.605,19 miliar dan dapat terealisasi Rp1.521,62 miliar atau 94,79%.

Berikutnya untuk belanja tidak terduga memiliki target Rp60,04 miliar dan terealisasi Rp0,35 miliar atau 0,58%.

Selanjutnya untuk belanja transfer targetnya Rp3.546,02 miliar, dapat terealisasi sebesar Rp3.542,63 miliar atau 99,90%. BIG

Facebook Comments Box