Lifestyle

IKAWIGA dan BRI Peduli Bersama Grand Mercure Malang Mirama Berbagi 1.500 Anak Yatim, Kaum Dhuafa dan Pekerja Sosial

×

IKAWIGA dan BRI Peduli Bersama Grand Mercure Malang Mirama Berbagi 1.500 Anak Yatim, Kaum Dhuafa dan Pekerja Sosial

Sebarkan artikel ini
Grand Mercure Malang Mirama kembali mengadakan kegiatan sosial bersama Ikatan Alumni Widyagama Malang (IKAWIGA) dan BRI Peduli. (dok. istimewa)

Grand Mercure Malang Mirama kembali mengadakan kegiatan sosial bersama Ikatan Alumni Widyagama Malang (IKAWIGA) dan BRI Peduli dengan selenggarakan acara bertajuk buka bersama dan santunan bersama 1.500 anak yatim, kaum dhuafa dan pekerja sosial di Grand Ballroom Mirama.

Tampak hadir dalam acara tersebut beberapa tamu penting yang dihadiri oleh Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin, Plh Sekretaris Daerah Kabupaten Malang Nurman Ramdansyah dan Staf Ahli Walikota Bidang SDM, Administrasi dan Kemasyarakatan Supriyanto.

Selain itu, hadir Rektor Universitas Widyagama Malang Anwar, Wakil Rektor 3 Fatkhurohman, Regional CEO BRI Malang Arie Wibowo, Ketua Yayasan Abdurrohman Antonie, dan Ketua IKAWIGA H. Moh. Supriyadi.

Hadir juga Wakil Ketua IKAWIGA Solehoddin, Sekjen IKAWIGA Zulkainain dan Ketua Pelaksana H. Zahir Rusyad, serta seluruh tamu yang hadir di acara tersebut.

Acara ini menjadi event kedua dengan kolaborasi Grand Mercure Malang Mirama beserta IKAWIGA dan BRI Peduli dalam kegiatan yang bersifat sosial.

Ali Muthohirin, Wakil Walikota Malang mengucapkan rasa syukur dan apresiasi kepada IKAWIGA, BRI Peduli dan Grand Mercure Malang Mirama atas terselenggaranya kegiatan yang sudah tahun kedua terselenggaranya kegiatan ini.

Sementara itu, Cluster General Manager Grand Mercure Malang Mirama dan Mercure Surabaya Grand Mirama menjelaskan bahwa ini acara tahunan kegiatan sosial yang dilakukan pada momen Ramadan.

“Ini adalah momen gathering yang membuat kami semua semangat bertemu satu sama lain. Mengingat inievent tahunan kami dalam momentum buka bersama 1.500 anak yatim dan dhuafa di bulan suci ramadhan sebelum menjelang momen Lebaran,” ujarnya.

Ketua Pelaksana H. Zahir Rusyad mengucapkan terima kasih kepada BRI yang telah mendukung penuh kegiatan ini bersama para Ikatan Alumni Widyagama dan rasa terima kasih kepada Grand Mercure Malang Mirama yang telah memberikan wadah dalam program ini.

Pada kesempatan tersebut, Ketua IKAWIGA H. Moh Supriyadi juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Bank Rakyat Indonesia yang telah mendukung penuh kegiatan ini.

“Semoga semakin jaya selalu dan untuk Grand Mercure Malang Mirama semoga semakin sukses dan doa bersama untuk terus meningkat dari tahun – tahun sebelumnya. Tak ketinggalan untuk para alumni Ikatan Alumni Widyagama Malang untuk tetap kompak dan jaya selalu,” jelasnya.

Tampak suasana riang gembira dari wajah anak – anak yang hadir dalam acara tersebut dan bersemangat untuk bertemu dengan teman satu sama lain, bahkan canda dan tawa anak – anak memenuhi Grand Ballroom, yang ada di Grand Mercure Malang Mirama. ts/BIG

 

 

 

Facebook Comments Box