Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) dan pemerintah pusat kembali berkolaborasi dalam menata kawasan wisata Puncak.
Penjabat (Pj) Bupati Bogor Bachril Bakri mengajak para wisatawan untuk mengunjungi destinasi wisata di Puncak, baru-baru ini.
“Mari ramaikan wisata di Puncak. Pariwisata di Puncak bukan sekedar wahana permainan anak beserta hotel dan restoran, melainkan juga wisata jeep off road, glamping, hingga tea walk, seperti yang tersedia di Telaga Saat 0 kilometer Sungai Ciliwung,” katanya.
Bachril juga mengajak para adventure untuk kembali meramaikan wisata Puncak yang sekarang lebih tertata.
Menurutnya, Telaga Saat yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (Bumdes), tidak kalah dengan kawasan wisata lain.
Dia berharap, para wisatawan yang datang ke Puncak juga dapat menikmati keindahan alam di desa – desa wisata di bawah pemerintah daerah.
“Saya pernah ke luar negeri dan beberapa wilayah di Indonesia, dan keunikan di Bogor ini, kita sebut sebagai wisata Puncak. Ini rahmat yang tidak terhingga dari Allah,” jelas Bachril. BIG